Pusat Safety K3 Konstruksi terlengkap
Pusat safety terlengkap merupakan tempat alat safety atau biasa di sebut sebagai perlengkapan safety adalah alat pelindung diri (APD) yang berfungsi untuk K3 (keamanan, kesehatan dan keselamatan kerja), yang biasa di gunakan pekerja saat berada di konsruksi, proyek dan lainnya.
Kami sebagai pusat alat safety yang menjual berbagai macam perlengkapan safety, alat keselamatan kerja atau alat pelindung diri (APD) seperti sepatu safety, wearpack, body harness, safety helmet, first aid kit, kacamata safety, face shield dan lain sebagainya, yang siap membantu anda untuk memenuhi kebutuhan kerja anda dari atas kepala sampai ujung kaki.
Berikut Alat Safety yang Kami Sediakan:
-
Sarung Tangan
Sarung tangan dapat melindungi tangan Anda dari cuaca yang panas maupun dingin. Ketika tidak menggunakan sarung tangan, maka tangan Anda akan terpapar cuaca panas atau dingin secara langsung sehingga hal tersebut dapat mengalihkan konsentrasi ketika berkendara.
-
Wearpack
Baju safety atau yang biasa di sebut wearpack adalah pakaian yang wajib di gunakan pada beberapa area pekerjaan. Kecelakaan saat bekerja sangat sulit untuk di cegah. Penyebab utamanya yaitu minimnya kesadaran pekerja untuk mematuhi prosedur yang berlaku di tempat kerja.
-
Safety Shoes
Sepatu pengaman atau safety shoes merupakan salah satu Alat Pelindung Diri (APD) yang wajib di berikan oleh perusahaan bagi para pekerjanya untuk menciptakan Kesehatan dan Keamanan Kerja (K3). Berbagai safety shoes di buat untuk memenuhi kebutuhan pekerja sesuai dengan bidang pekerjaannya.
-
Safety Helmet
Helm proyek atau safety helmet ini berfungsi untuk melindungi kepala dari benturan, pukulan, atau kejatuhan benda tajam dan berat yang melayang atau meluncur di udara. Produk ini juga bisa melindungi kepala dari radiasi panas, api, percikan bahan kimia atau pun suhu yang ekstrim.
-
Fisrt Aid Kit
First aid kit atau kotak pertolongan pertama adalah sebuah tempat atau wadah yang berisi alat-alat pertolongan pertama yang dapat di gunakan saat terjadi keadaan darurat atau cidera pada seseorang dan untuk mencegah terjadinya tingkat keparahan cidera yang lebih tinggi.
-
Body Harness
Fungsi Body Harness melindungi pekerja dari bahaya jatuh. Menaati peraturan keselamatan kerja yang berlaku. Memberikan persepsi keamanan dan kenyamanan dalam pekerjaan di ketinggian.
-
Face Shield
Kegunaan face shield yang paling utama adalah memberikan perlindungan bagi mata yang tidak bisa di lakukan oleh masker bedah. Face shield sebenarnya membantu melindungi area wajah, dari mata hingga bawah dagu.
-
Kacamata Safety
Kacamata pelindung atau disebut juga kacamata safety adalah kacamata yang berfungsi melindungi area mata dari pengaruh yang berbahaya bagi kesehatan indera penglihatan kita saat berada atau bekerja di dalam area tertentu.
Apa itu Keselamatan Kerja?
Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) adalah suatu pemikiran dan upaya untuk menjamin keutuhan dan kesempurnaan jasmani maupun rohani tenaga kerja khususnya dan manusia pada umumnya serta hasil karya dan budaya menuju masyarakat adil dan makmur.
Memberikan pedoman identifikasi faktor risiko untuk keselamatan dan kesehatan pekerja konstruksi di lingkungan tempatnya bekerja. Membantu pengambil keputusan untuk menyediakan lingkungan kerja yang dapat menjamin kesehatan dan keselamatan selama proses perencanaan hingga pelaksanaan kerja.
Tujuan dari K3
Melindungi dan menjamin semua dari keselamatan setiap tenaga kerja dan orang lain di tempat kerja. Untuk menjamin setiap sumber dari produksi dapat di gunakan secara aman dan efesien, dan meningkatkan kesejahteraan dan produktivitas nasional.
Manfaat k3 untuk pekerja:
- Pekerja mamahami bahaya dan risiko dari pekerjaanya
- Pekerja memahami tindakan pencegahan agar tidak terjadi kecelakaan
- Pekerja memahami hak kewajibannya khususnya dalam peraturan terkait dengan keselamatan dan kesehatan kerja.
Syarat-syarat penerapan k3:
- Mencegah dan mengurangi kecelakaan kerja
- Mencegah, mengurangi dan memadamkan kebakaran
- Mencegah dan mengurangi bahaya peledakan
- Memberi jalur evakuasi keadaan darurat
- Penerangan yang cukup dan sesuai
- Mencegah tekanan aliran listrik barbahaya
- Mengamankan dan melihat segala jenis bangunan
- Suhu dan kelembaban udara yang baik
- Penenangan yang cukup dan sesuai.
Progam jaminan kecelakaan kerja adalah suatu progam pemerintahan dan pemberi kerja dengan tujuan memberikan kepastian jaminan pelayanan apabila tenaga kerja mengalami kecelakaan saat sedang melakukan pekerjaan.
Fungsi manajemen k3 yang dimaksud adalah perencanaan, pengorganisasian, pengerakan, pengendalian dan evaluasi.
Tujuan sistem manejemen k3 adalah terciptanya sistem k3 di tempat kerja yang melibatkan segala pihak sehingga dapat mencegah dan mengurangi kecelakaan dan penyakit akibat kerja dan terciptanya tempat kerja yang aman efisien dan produktif