Convex Mirror Outdoor / Cermin Tikungan
Secara umum kalian pasti sudah tidakasing lagi dengan cermin yang satu ini. Biasanya cermin ini di letakkan pada tikungan jalan yang tajam atau di letakkan di sudut jalan yang tidak memungkinkan pengendara untuk melihat lintasan berikutnya.
Convex Mirror atau Cermin Tikungan ini merupakan perlengkapan Jalan yang berfungsi sebagai alat untuk menambah jarak pandang pengemudi kendaraan bermotor. Umumnya alat ini di pasang di tepi jalan pada lokasi-lokasi di mana pandangan pengemudi kendaraan bermotor sangat terbatas atau terhalang, khususnya pada tikungan tajam dan persimpangan. Tahukah anda, alat ini tidak bisa di pasang begitu saja ada ketentuan dalam pemasangannya. Separti yang kita ketahui bahwasannya pemasangan alat ini telah di atur oleh pemerintah.
- Pembuatan cermin tikungan dapat menggunakan cermin cembung dari bahan acrylic
- Tebal dan diameter cermin sebagaimana tersebut di atas adalah masing-masing sebesar 3 milimeter dan tidak kurang dari 90 cm.
- Cermin tikungan di lengkapi dengan bingkai dan topi cermin
- Tiang penyangga di buat dari besi galvanis dengan ukuran 2,5 inchi
- Tinggi cermin tikungan 2,5 meter di sesuaikan dengan hasil manajemen dan rekayasa lalu lintas
- Pada bagian belakang cermin tikungan di bubuhi stiker perlengkapan jalan tulisan sumber pendanaan, tahun anggaran dan isi pasal 275 UU Nomor 22/2009 Tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan
- Setiap bahan Cermin Tikungan yang akan dipergunakan harus lulus uji laboratorium dengan menunjukkan sertifikat uji Laboratorium berskala Nasional atau Internasional.